News

LPD Jimbaran Serahkan Santunan Pitra Yadnya saat Ngaben Massal dan Nyekah sebesar Rp 580 Juta

 Jumat, 26 Agustus 2022

Newsyess.com, Badung. 

Badung, Newsyess.com - Lembaga keuangan milik desa adat Jimbaran, memberikan kontribusi luar biasa bagi krama. Pada acara ngaben massal dan nyekah, LPD Jimbaran menyerahkan santunan Rp 580 juta kepada krama.
Pemucuk LPD Desa Adat Jimbaran, I Ketut Nuryana, SE ketika ditemui newsyess pada, Jumat, 26/8/2022 di Wantilan Quary Desa Adat Jimbaran, menyatakan kegiatan rutin pemberian santunan kepada krama yang memiliki produk tabungan Pitra Yadnya. “Sesuai visi dan misi LPD, bahwa harus bermanfaat bagi Krama dan membantu kegiatan Krama dalam beryadnya,” ujarnya.
Manfaat yang dirasakan secara pribadi dan bagi desa serta pemerintah. “Juga membantu Krama selama Yadnya berupa Panca Yadnya. Hari ini, kami ringankan Krama dalam konteks Pitra dan Manusa Yadnya. Saat ini ngaben, nyekah disertai metatah massal,” ujarnya.

Apa yang dilakukan hari ini, tidak lepas dari kepercayaan masyarakat. Meski digempur pandemi, namun LPD berusaha maksimal melayani masyarakat. “Ini juga bentuk sinergi antara Bendesa dan prajuru. Terpenting 
 pembenahan tata kelola dengan pendampingan dari CV ARMS untuk mendampingi kami dalam tata kelola berbasis resiko,” ujarnya.
Santunan yang diserahkan dalam ngaben massal ke 6, sebesar Rp 580 juta diserahkan ke desa adat yang mengakomodir kegiatan ini. “Sumber dana dari pengendapan tabungan. Yang diberi santunan yang ikut produk kami. Pemilik tabungan Pitra Yadnya,” ujarnya.
Saat meninggal dan ngaben mendapatkan santunan sesuai level produk yang diikuti. “Siapa yang berkontribusi akan mendapatkan manfaat,” ujarnya.

Dikatakan, kepercayaan krama kian meningkat. Ke depan, akan meningkatkan layanan. “Kami tingkatkan nilai tabungan dan nilai kemanfaatan,” ujarnya.
Rencananya, krama yang meletakkan dana Rp 2 juta, nantinya meningkatkan dana kemanfaatan Rp 20 juta. “Jadi total ketika ada Pitra yadnya, bisa diserahkan,” ujarnya.
Harapannya, masyarakat agar ikut berperan. Sebab, panca Yadnya tidak terlepas dari kehidupan masyarakat. “Kami siapkan solusi, karena itu kewajiban. Kami siapkan produk membantu Krama. Kami harap ini bisa direspon oleh Krama,” ujarnya.
Mengenai aset LPD Jimbaran sempat menurun saat pandemi. Saat ini aset berangsur membaik mencapai Rp 390 miliar. (yess)


TAGS :